You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Dinas KPKP Tandatangani Pakta Integritas Pelaksanaan APBD 2018
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Pejabat Eselon III di Dinas KPKP Teken Pakta Integritas

Pejabat Eselon III di Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta menandatangani Pakta Integritas untuk merealisasikan

Ini menjadi ikatan komitmen untuk memacu pelaksanaan kegiatan di Dinas KPKP seoptimal mungkin

penyerapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) di Tahun Anggaran (TA) 2018 hingga 90,75 persen.

Pakta Integritas tersebut ditandatangani oleh sekretaris dinas, lima kepala bidang, enam kepala suku dinas, dan enam kepala unit pelaksana teknis.

Dinas KPKP Awasi Mutu Pangan di Pasar Induk Kramat Jati

Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Darjamuni mengatakan, penandatanganan tersebut menjadi tindak lanjut penandatanganan Pakta Integritas antara dirinya dengan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan tentang Pelaksanaan APBD TA 2018.

"Ini menjadi ikatan komitmen untuk memacu pelaksanaan kegiatan di Dinas KPKP seoptimal mungkin," ujarnya, di Kantor Dinas KPKP, Jalan Gunung Sahari Raya, Jakarta Pusat, Senin (10/12).

Darjamuni menjelaskan, usai prosesi penandatanganan Pakta Integritas, dirinya akan langsung memimpin rapat untuk membahas strategi-strategi optimalisasi serapan anggaran yang tersisa beberapa pekan mendatang.

"Target 90,75 persen itu langsung kita break down pada semua jajaran di Dinas KPKP. Saya kembali menegaskan semua pelaksanaan kegiatan wajib dilakukan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1483 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1474 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1216 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1199 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1123 personFolmer